Bahaya merokok dan dampaknya bagi kesehatan kita memang sudah dicantumkan pada pembungkus rokok yang dijual di pasaran.
Peringatan tersebut berbunyi, “Merokok dapat menyebabkan kanker, serangan jantung, impotensi, dan gangguan kehamilan”.
Namun, peringatan tersebut tidak disadari bagi para perokok, Mereka menyadarinya namun tidak begitu mempedulikannya karena memang sudah ketergantungan untuk mengisapnya.
Zat - zat berbahaya di dalam rokok tersebut,diantaranya nikotin, tar, karbon monoksida, zat karsinogen, dan zat iritan.
Semua zat tersebut jika terus kita hisap dapat menimbulkan beberapa gangguan kesehatan.
Apa saja bahaya merokok bagi kesehatan yang wajib kita ketahui....?
Berikut beberapa bahaya merokok bagi kesehatan kita :
1.Kanker
Merokok bisa menyebabkan kanker paru bagi pria dan wanita.
Resiko kematian karena kanker paru 23 kali lebih tinggi pada pria perokok dan 13 kali lebih tinggi pada wanita perokok dibandingkan dengan mereka yang bukan perokok.
2.Jantung
Seorang perokok bisa mengidap jantung koroner dan penyakit ini merupakan salah satu penyumbang terbesar angka kematian di Indonesia.
3.Diabetes
Merokok juga dapat menyebabkan resiko komplikasi dari diabetes,seperti penyakit mata,penyakit jantung, stroke, ginjal, dan lain lain.
4.Gangguan sistem syaraf otak
Merokok juga dapat mempengaruhi dan merusak sistem kerja syaraf otak dan menurunkan daya ingat.
5.Gangguan sistem pernafasan
Selain dapat membuat bau nafas kita tidak sedap, merokok juga dapat menyebabkan penyakit paru - paru kronis hingga 10 kali lipat lebih beresiko 90% pada kematian.
6.Penyakit Mulut
Penyakit mulut juga dapat diderita oleh perokok, contohnya kanker mulut, kanker leher, penyakit pada gigi, penyakit nafas ( asthma )
7.Gangguan Kehamilan dan Janin
Bagi para wanita yang merokok, dapat berakibat buruk pada kesehatan reproduksi dan janin dalam kandungan.
selain itu, merokok juga dapat membuat anda mengalami kemandulan, keguguran, kematian janin, bayi lahir dengan berat badan rendah.
8.Kerontokan Rambut
Perokok berat beresiko tinggi mengalami kerontokan rambut dan berujung pada kebotakan.
9.Menimbulkan Kebutaan
Merokok dapat meningkatkan resiko degenerasi makula yaitu penyebab kebutaan yang dialami orang tua.
Hasil riset yang dipublikasikan dalam ‘Archives of Ophthalmology’ pada tahun 2007 menunjukkan bahwa orang perokok 4 kali lebih mungkin mengalami degenerasi makula yang merusak makula, pusat retina, dan menghancurkan penglihatan sentral tajam.
10.Dehidrasi
Merokok juga mempengaruhi keseimbangan cairan dalam tubuh.
Jadi, perokok berat akan lebih sering merasa haus daripada orang yang tidak merokok.
Dampak jangka panjang dehidrasi sendiri yaitu bibir kering, kulit kering, dan gangguan saluran kencing.
Itulah beberapa bahaya merokok yang perlu kita ketahui, semoga bermanfaat bagi kita..
Mulailah berhenti merokok demi kesehatan anda...!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar